Kamis, 17 April 2008

Sekilas tentang game online...

Saya bukan seorang gamer, saya pun tidak begitu mengikuti perkembangan permainan game on line. Tapi saya juga tahu game on line,,, sebuah permainan yang diakses atau dimaiankan melalui internet secara on line.
Konon sesuai informasi yang saya dapat, game on line pertama kali adalah Nexia yang muncul kira-kira 6 tahun yang lalu. Kemudian baru diikutu muncul dan populernya varian game on line yang lain, yang salah satunya Ragnarok (salah satu atau mungkin satu-satunya game on line yang baru familiar bagi saya hehehe…)
Dalam permaian game on line ini berlaku system voucher. Jadi untuk bermain, para pemain harus membeli voucher game tertentu seharga “sekian” rupiah untuk memainkan game tertentu tersebut selama “sekian” jam.
Permainan game on line mengenal level pemain. Dan semakin sering gamer memainkan petualangan karakternya dalam suatu game tertentu, maka level permainannya akan semakin naik. Dan semakin tinggi level yang dimiliki akan memberi beberapa keuntungan bagi pemainnya, baik dari segi ekonomi maupun secara social bagi sesame gamers.
Inilah sekilas tentang game on line. Jika lebih banyak lagi tidak akan menjadi sekilas,, =) untuk kupas tuntas tentang game on line, kita bertemu di level selanjutnya hehehe…

Putri Ayu C
21125

Tidak ada komentar: